Rabu, 01 Februari 2017

Review Corsair K65 Mechanical Keyboard

Corsair K65 termasuk seri mechanical keyboard yang termurah dari Corsair. Harga yang lebih murah memang berarti ada yang yang dipangkas dibandingkan dengan keyboard di kelas atasnya, tapi bukan sisi kualitas yang dihilangkan dari K65. Beberapa sisi yang dipangkas tersebut bisa langsung kita lihat yaitu dengan tiada-nya sisi num-pad, yang lebih dikenal dengan model tenkeyless.
Hal ini membuat ukuran keyboard menjadi lebih kecil dan compact, suatu kelebihan bagi para gamers kompetitif yang sering mendatangi kompetisi gaming atau sering bermain di warnet. Bahkan nilai plus juga bagi Anda yang memiliki area meja yang terbatas, dimana keyboard berukuran standard akan menyusahkan pergerakan mouse secara leluasa.

Design
Seperti yang bisa kita lihat dari foto-foto diatas meskipun berdimensi mini, Corsair K65 masih memiliki tampilan yang elegan, sama seperti seri keyboard Corsair lainnya yang memiliki harga lebih tinggi. Memiliki body chassis berbahan aluminium anodized tebal berwarna abu-abu, dan tombol-tombol nya berwarna hitam dibiarkan seperti mengapung diatas plate aluminium tersebut. Untuk mencirikan kesan “gaming keyboard”, Corsair membedakan tombol keycaps pada W,A,S,D dan pada tombol 4 arah dengan keycap berwarna abu-abu. Pada keycap Spasi juga Corsair masih menghadirkan keycap bertekstur yang anti licin.

Tidak adanya bagian numpad menjadikan tombol-tombol multimedia seperti volume scroll juga harus hilang. Namun K65 tetap menghadirkannya dalam bentuk 2 buah tombol untuk mengatur volume audio, disertai tombol mute, dan Windows key lock untuk men-disable tombol Windows, semua tombol tambahan tersebut terdapat dibagian kanan atas keyboard. Sebagai pengganti tombol multimedia Stop, Skip Back, Pay dan Skip Forward, fungsi tersebut tetap bisa diakses pada tombol F9 sampai F12, dengan kombinasi tombol FN.  Hal berikutnya yang kita temukan berbeda dari K65 adalah absennya wrist rest / alas penyangga pergelangan tangan yang biasanya terdapat pada seri Corsair Vengeance K70/K90.

Pada bagian bawah keyboard memiliki lapisan berbahan plastik hitam, dilengkapi dengan 2 buah feet disisi kanan dan kiri atas. Untuk mendukung fungsi compact dari K65, Corsair juga menyajikan kabel detachable dengan konektor miniUSB, terdapat rute untuk menyelipkan kabel, karena port miniUSB dibuat mengarah ke samping agar kabel tidak mudah lepas saat tertarik. Kelebihan dari kabel detachable adalah penyimpanannya yang bisa lebih rapi dan kalaupun terjadi kerusakan (contohnya tidak sengaja tergunting kita bisa menggantinya dengan mudah.

Spesifikasi Corsair K65 :
  • Model number: Corsair Vengeance K65
  • Key Switch: Cherry MX RED
  • Keycaps: ABS
  • Backlight: No
  • Macro: No
  • Detachable braided USB cable 1.5 meter
  • 100% anti-ghosting with full key rollover on USB
  • Interface: USB 2.0
  • Dimensions: 355 x 160 x 25 mm
  • Weight : 800g
  • Extra features: Anti-ghosting, Windows key lock, dedicated media keys, BIOS compatibility switch



Tidak ada komentar:

Posting Komentar