Minggu, 29 Januari 2017

Review Razer BlackWidow Chroma

Serial BlackWidow adalah serial keyboard mechanical yang pertama kali diluncurkan pada tahun 2010 dan menjadikan keyboard paling laku dipasaran gamers diseluruh dunia, dimana pada keyboard mechanical ini memiliki tombol yang dapat diprogram sesuai kebutuhan dengan adanya fitur macro recording membuat gamers dengan mudah menyimpah shortcut tombol yang nantinya akan digunakan dalam permainan. Dilengkapi dengan lima tombol dedicated (Macro), tombol media, dan menariknya terdapat port headset serta port USB yang ada disisi sebelah kanan keyboard.
Fitur lainnya yang tak kalah keren adalah fitur gaming mode dan memiliki tingkat responsif 1000HZ Ultrapolling dengan kabel fiber yang cukup tebal. Bagi gamers yang telah mendengar kata serial BlackWidow pastinya sudah paham dengan ketangguhan miliknya namun yang membedakan dengan serial BlackWidow Ultimate Chroma ini adalah pencahayaan Chroma yang hanya ada pada serial tersebut. Dengan ditambah program Razer Synapse yang bisa didapatkan disitus resminya, sehingga gamers dengan mudah mengkostumisasi sistem pencahayaan pada keyboard itu sendiri sesuai selera.

keyboard Razer BlackWidow Ultimate Chroma memang diciptakan khusus untuk bermain game dengan daya tahan yang lama serta model pencahayaan yang baru.

Dibagian depan kemasan juga terdapat bagian yang terbuka sehingga terdapat beberapa tombol yang dapat dicoba secara langsung oleh gamers untuk membuktikan kehebatan tombol keyboard mechanical Razer.

Dikemas dengan apik, keyboard Razer BlackWidow Ultimate Chroma terlihat sangat kokoh dan juga tentunya cukup berat namun itu bukan masalah penting, karena kebanyakan keyboard mechanical memang memiliki berat yang berbeda dengan keyboard analog pada umumnya. Hal tersebut dikarenakan keyboard mechanical memiliki fitur khusus untuk menghasilkan kualitas responsif yang sempurna. 

Ketika Perangkat ini terhubung dengan PC maka secara otomatis keyboard telah bisa digunakan, namun apabila gamers ingin mengkostumisasi segi pencahayaan dan juga menyimpan tombol-tombol macro harus lebih dulu mengunduh sebuah software yang disediakan oleh Razer pada situs resminya disini.

Software Razer Synapse dapat diunduh secara gratis, tetapi untuk dapat mengaksesnya Kotakers harus meregistrasi dulu agar dapat masuk kedalam akun Razor Synapse. Nah, keuntungan meregistrasi email ini selain bisa mengakses software tersebut, Kotakers juga bisa mendapatkan update-update terbaru secara langsung yang diberikan oleh Razer.

TECH SPECS
  • Razer™ Mechanical Switches with 50g actuation force
  • 80 million keystroke life span
  • Chroma backlighting with 16.8 million customizable color options
  • Razer Synapse enabled
  • 10 key roll-over anti-ghosting
  • Fully programmable keys with on-the-fly macro recording
  • 5 additional dedicated macro keys
  • Gaming mode option
  • Audio-out/mic-in jacks
  • USB pass-through
  • 1000Hz Ultrapolling
  • Braided fiber cable
  • Approximate size: 475mm/18.72 in (Width) x 171mm/6.74 in (Height) x 39mm/1.54 in (Depth)
  • Approximate weight: 1500g/3.31lbs


Tidak ada komentar:

Posting Komentar